25/10/08

pesan pagi

I.
di dalam napasku ada matahari. aneh, sudah sembilan bulan pacarku televisi gembrot.
" dasar gombal," katamu padaku
serigala adalah kata-kata yang orgasme
selamat pagi teman, permisi
aku keturunan melayu
dan ibu mengutuk puisiku jadi rindu

II.
kata-kataku rusak dimakan belalang
nyangkut di trakeanya, jadi seekor monster romantis
kata-kataku tak ada lagi
hanya anak-anak yang merengek pada orang tua mereka
karena hari esok dunia menjadi pacarku. amin.